Tourist knows Yogyakarta Indonesia

Top reviews

Wednesday, September 9, 2015

Ombak Tinggi, Nelayan Kulonprogo Libur Melaut

KULONROGO ( KRjogja.com) -Para nelayan di pesisir selatan Kulonprogo

terpaksa libur melaut lantaran ketinggian gelombang mencapai 6-8

meter. Jika dipaksakan, ketinggian gelombang saat ini justru akan

membahayakan para nelayan.

Anggota Kelompok Nelayan Bogowonto, Johan Susanto menyampaikan,

ketinggian gelombang yang mencapai delapan meter ini sudah terjadi

sejak Senin (7/9/2015). Diperkirakan, kondisi ini akan berlangsung

hingga sepekan ke depan.



"Kami sudah diminta untuk tidak melaut karena kondisi gelombang sedang

tidak bersahabat. Diperkirakan, tinggi gelombang akan kembali normal

satu pekan ke depan," kata Johan, saat ditemui di pesisir Pantai

Congot, Selasa (08/09/2015).

Akibat ketinggian gelombang ini, lanjutnya, para nelayan mengalami

kerugian karena tidak bisa mencari nafkah untuk keluarga. Padahal saat

melaut, mereka bisa membawa pulang tangkapan sekitar satu kuintal,

dengan nilai mencapai Rp 3 juta. "Saat ini, pantai selatan Kulonprogo

sedang musim ikan pari dan lobster. Sebelum ada gelombang tinggi, kami

bisa menangkap 8-10 ekor ikan pari ukuran besar, juga mengangkap 3-5

kilogram lobster," jelasnya.(Unt)



Lihat arsip:

http://kwkp.blogspot.com
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Archive

Breaking News

Wikipedia

Search results